Selasa, 17 Desember 2013


RANDUSARI. Kegiatan kepala desa Randusari pada hari   Kamis tanggal 19 September 2013 mengadakan rapat dengan warga yang menempati pasar Asem Legi dalam rangka membicarakan kepemilikan status tanah yang ditempati pasar. Kepala Desa menyampaikan hasil koordinasi dan petunjuk  Bapak Drs. Seno Samodro Bupati Boyolali, bahwa warga supaya diajak berembuk. Hasil rembug / musyawarah, warga Asem Legi menyatakan sepakat bahwa setelah status tanah tersebut menjadi tanah dengan sertifikat desa supaya dibuatkan SERTIFIKAT HAK GUNA PAKAI untuk masing-masing kios.




Bp Satu Budiyono (Kades) didampingi oleh Sekdes dan Anggota BPD Bp. Purwanto saat memimpin rapat





Warga Asem Legi dng sersan serius tapi santai mengikuti rapat.






 



Warga Asem Legi dng sersan serius tapi santai mengikuti rapat.












RANDUSARI. Tanggal 29 September Kepala Desa dan Perangkat Desa mengadakan Rapat dinas Akhir bulan September 2013 dengan Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dengan Agenda :
  1. Melaporkan kegiatan keuangan Desa dan Keuangan Pembangunan GSG
  2. Memberikan Informasi tentang hasil koordinasi dengan Bp. Bupati pada hari senin tanggal 16 September 2013 masalah : Pengelolaan PBB secara penuh, Penataan aset desa yang berupa tanah Pasar Asem Legi dan Kios Tangsi Mulyo
  3. Pembahasan Perdes tentang Pengelolaan PBB
  4. Pembahasan Perdes tentang Pasar asem legi dan kios Tangsimulyo sebagai dasar untuk mengamankan dan penataan aset desa dan menggali swadaya masyarakat dengan mengedepankan musyawarah warga sesuai saran Bapak Bupati (Bp. Drs Seno Samodro).
  5. Membentuk Tim Surve lapangan yang nantinya Tim tersebut untuk turun kelapangan guna pendataan ulang tanah yang dipergunakan untuk Kios Pasar dan Tangsimulyo
  6. Didalam acara lain-lain Kepala desa juga menyampaikan informasi tentang kondisi TK LKMD yang saat ini ada pergantian Kepala TK yang baru dengan SK oleh ketua Yayasan LKMD Bp. Drs.Makno 
  7. (by carike randusari)

0 komentar:

Posting Komentar